Plesk: Cara Set tmp_table_size

Di blog dcyber09 ini ke depannya akan dibuatkan beberapa artikel mengenai Plesk windows / Plesk linux. Kali ini kita akan membicarakan seputar tmp_table_size. Apa itu?

MariaDB

Pada dasarnya, temporary table size yang ada pada mysql berguna untuk menyimpan table database untuk sementara waktu. Pada kebanyakan model server, default dari nilainya bervariasi. Rata-rata menggunakan 16 MB. Namun untuk beberapa server model VPS dengan disk space kecil serta penggunaan aplikasi yang cukup tinggi biasanya membuat server model VPS ini akan mengalami kehabisan disk space. Sebenarnya ada 2 cara untuk mengatasi ini, dari sisi server atau dari sisi aplikasi si client itu sendiri.

Dari sisi client kita bisa memberikan saran seperti mengecek metode post dari aplikasi website yang mereka jalankan, yang kemudian harus mereka teruskan ke web developer mereka untuk pengecekan lebih lanjut.

Dari sisi server, kita bisa mengecilkan ukuran temp_table_size untuk mengurangi kemungkinan habisnya disk space pada server. Namun tetap saja, faktor lain yang menyebabkan server kehabisan disk space itu sangat banyak, hal-hal tersebut juga harus dicermati.

Mengecilkan temp_table_size

Jika menggunakan platform Plesk, sangat mudah untuk melakukan action ini. Untuk login sebagai plesk database admin, hanya perlu 1 baris command yang langsung diketik dan di eksekusi lewat SSH kamu seperti di bawah ini:

plesk db

Kemudian kita cek dengan menjalankan command berikut :

show global variables like 'tmp_table_size';

Kemudian akan muncul :

MariaDB [psa]> show global variables like 'tmp_table_size';
+----------------+----------+
| Variable_name | Value |
+----------------+----------+
| tmp_table_size | 16777216 |
+----------------+----------+
1 row in set (0.00 sec)

Berarti, setelah mengeksekusi command di atas besarnya tmp_table_size saat ini sebesar 16 MB. Jika kita ingin menyusutkan ke 8 MB saja, harus menjalankan command ini :

MariaDB [psa]> set global tmp_table_size=8388608;
Query OK, 0 rows affected (0.00 sec)

Setelah dijalankan, selalu cek apakah sudah affected atau belum.

MariaDB [psa]> show global variables like 'tmp_table_size';
+----------------+---------+
| Variable_name | Value |
+----------------+---------+
| tmp_table_size | 8388608 |
+----------------+---------+
1 row in set (0.00 sec)

Nah, dari command di atas sudah oke ya seperti yang diinginkan. Sekarang tmp_table_size sudah dirubah ke 8 MB, sesuai dengan permintaan. Semoga membantu dan berhasil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *