Mencoba Filelox File Hosting, Apa Menjanjikan?

Kemarin saya sempat membaca email masuk dan langsung saja ada mailing list aneh, entah kenapa email saya dimasukkan juga dan di invite oleh orang yang tidak bertanggung jawab (sepertinya datanya bocor). Dan oknum ini menawarkan solusi file hosting yang menyediakan Pay Per Download (PPD) yes. Dilihat dari banyaknya list tier negara dan ukuran file, sepertinya menjanjikan.

Daftar di FILELOX

Untuk proses pendaftaran FILELOX, tidak ada proses yang menyulitkan. Semuanya mudah dan cepat, seperti penyedia file hosting PPD rata-rata pada umumnya. Tampilan website yang ada juga sangat… sederhana sekali. Paling tidak sederhana dan tidak berat adalah poin plus menurut saya, terlepas seberapa menariknya plan / keuntungan yang ada.

Program Afiliasi

Untuk program afiliasi yang tersedia ada 3 macam.

  • PPD : Keuntungan 100% dari download saja
  • PPS : Keuntungan 90% dari penjualan, dan 70% dari pembaruan premium akun
  • MIX : Keuntungan 60% dari download, dan 35% dari penjualan / pembaruan

Tier List

Untuk daftar negara yang ditawarkan, jujur saja saya agak kaget. Karena mereka berani membayar hingga $50 untuk tier tertinggi. Saya rasa tidak mungkin sih, untuk tier tertinggi dan bayaran tertinggi cpm nya, saya rasa untuk mendownload file tersebut butuh effor yang sangat sulit. Kita bicara realita saja.

Baca juga : Layanan File Hosting Gratis Tanpa Iklan

Berikut adalah daftar lengkap tier list berdasarkan kastanya.

Sayangnya untuk negara Indonesia termasuk ke tier 4 dimana rate nya benar-benar cukup… sampah. Jadi sudah pasti visitor dari Indonesia kurang begitu cocok untuk file hosting ini. Kalau untuk saya sih lebih melihat negara Jepang. Kebetulan termasuk tier 2. Dan besarnya file yang biasanya saya taruh itu untuk Jepang rata-rata di 100 MB ~ 500 MB. Oke, kita taruh tengah-tengah dari 9 dan 15 berarti antara $10-$11 per 1000 download.

Baca juga : File Hosting yang Menghasilkan Uang Cepat #1

PayOut

Hal yang perlu di garis bawahi untuk rate yang besar adalah payout rate yang cukup tinggi. Ya jelas. Mana ada yang mau rugi??! Minimum payout rate adalah $15. Berarti jika menargetkan untuk visitor Jepang dimana rate per 1000 download adalah $10, maka untuk bisa payout saya harus bisa menghasilkan minimal 1500 total hit download untuk visitor Jepang. Apakah susah? Tidak juga. Setidaknya dalam 1 bulan saya bisa menghasilkan 1700-1800 download.

Kesimpulan

Apakah ini worth atau tidak, saya belum berani bilang. Saya akan coba experiment besok tanggal 29 April. Nanti akan saya beritahu hasilnya. Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *