VestaCP: Mengatasi Backup Macet

Seiring berkutat dengan VestaCP, ternyata ada masalah serius ketika kita akan mengaktifkan fitur daily backup. Bukan karena fitur backup itu sendiri, namun lebih ke fungsi backup otomatis tersebut apakah berjalan dengan baik atau tidak.

Pada kasus yang ada di server saya, terdapat 2 database server. Yaitu mysql dan pgsql. Ada 6 buah mysql yang sudah terisi dengan datanya, namun ada 1 pgsql yang masih kosong. Namun keadaannya, pgsql server daemon dalam keadaan mati.

Secara default, konsep backup pada VestaCP adalah dia akan melakukam dump untuk mysql atau pgsql yang tersedia. Namun, dalam hal ini pgsql daemon server saya dalam keadaan mati. Jadi, saat melakukan dump, prosesnya mati.

Dengan demikian, proses backup diam di tengah jalan tanpa kejelasaan. Sedangkan pada pipe proses on going backup tetap berjalan dan statusnya adalah running. Jadi permasalahan simpel ini harus diselesaikan.

Pastikan jika menggunakan mysql atau pgsql daemon database server menyala dan table database tidak dalam keadaan corrupt. Dengan demikian permasalahan backup pada VestaCP bisa diatasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *