Install VestaCP di VPS Linux Centos 6

Mumpung belum berangkat kerja malam ini, saya nyempetin menulis artikel singkat saja tentang bagaimana cara install vestaCP di Centos 6. Installnya sangat mudah dan cepat kok, dan enaknya lagi semua serba otomatis.

Uraian singkat saja, VestaCP adalah sebuah control panel hosting yang gratis dan mempunyai beberapa fitur yang menurut saya cukup reliable atau bisa diandalkan untuk digunakan. Dilengkapi juga fitur grafik yang memudahkan kita meringkas semua record dari penggunaan memori, koneksi dan banyak lagi hingga backup restore. Tidak lupa juga fitur fail2ban yang tangguh untuk mencegah kemungkinan serangan brute force.

Login ke server melalui SSH mu terlebih dahulu.

Download file instalasi dari websitenya.

curl -O http://vestacp.com/pub/vst-install.sh

Kemudian kita run script tersebut.

bash vst-install.sh

Kemudian installer akan menanyakan apakah ingin di disable SELinux, ya kamu pilih Y saja.

Setelah itu installer juga akan menanyakan email valid yang akan digunakan. Kamu masukkan saja yang benar.

Proses instalasi akan dimulai dan kita cukup duduk manis dan duduk tenang saja. Setelah beberapa menit kemudian pada screen SSH kamu akan muncul login detail admin serta URL login yang harus kamu gunakan.

Sebagai info saja, default login untuk VestaCP menggunakan port 8083 untuk defaultnya. Jadi bisa kamu akses dengan http://ip.ip.ip.ip:8083/ pada browser kamu. Nantinya, secara otomatis kamu akan di giring ke halaman https untuk login. Instalasinya mudah dan simpel kok.

Hingga saat ini saya memakai VestaCP (sudah 2 bulan) untuk penggunaan pribadi dan ngehos 12 website / subdomain yang hingga saat ini masih up dan running. Bisa dibilang cukup reliable karena ada fitur fail2ban yang dapat kita andalkan.

VestaCP sangat enteng dan tidak memakan banyak memory. Pada beberapa kasus dan percobaan, menggunakan ram 512 MB serta swap dan ngehost 1-2 website, ternyata masih bisa jalan. Tapi dengan catatan website tersbut bukan hardcore website atau trafficnya termasuk sedikit. Tapi rekomendet ya install pada server minimal 1 GB ram.

2 Replies to “Install VestaCP di VPS Linux Centos 6”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *